Muaythai Kabupaten Bogor Pakai Gor ini Jelang Babak Kualifikasi Porprov
CIBINONG – Gelanggang Olahraga (GOR) Laga Satria, Pakansari Cibinong, akan jadi pusat Kesekretariatan Pengurus Cabang Muaythai Indonesia, Kabupaten Bogor, dalam menjalankan program pembinaan, serta pusat Pelatihan Cabang (Pelatcab) M untuk Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (BK Porprov) XIV Jawa Barat 2022 tahun 2021.
Hal itu ditegaskan Ketua Umum Pengcab Muaythai Kabupaten Bogor, Haris Setiawan, Rabu (20/1/2021).
“Kita sudah mendapat izin dari Dispora untuk penggunaan GOR Laga Satria, sebagai pusat kesekretariatan, dan tempat pembinaan atlet,” ucapnya.
Haris menjelaskan, kalau GOR Laga Satria Pakansari, sangat ideal menjadi tempat pumusatan latihan atlet maupun jadi kantor kesekretariatan Pengcab Muaythai. Apalagi dimasa persiapan Pengcab dalam mempersiapkan kesiapan atlet dalam menghadapi BK Porprov 2022 tahun 2021 ini.
“Sejauh ini, tempat pemusatan latihan atlet untuk BK Porprov ataupun kantor kesekretariatan Pengcab belum ada. Namun dengan adanya fasilitas olahraga milik Pemerintah Daerah yang bisa dipakai, kenapa tidak kita pergunakan dengan baik, dan kita berharap di minggu-minggu ini semuanya sudah selesai terpasang alat-alat latihan atlet, dan kantornya,” pungkasnya
